Tips variasi Tanaman Mangga lain Jenis di 1 Pohon dan Cepat Berbuah

Apa kabar sobat petani...?

Jawab dengan lantang.."SUKSES"

Jumpa lagi dengan saya Dwi sangpetani kali ini saya akan menerangkan bagaimana "Tips Variasi Tanaman Mangga Lain Jenis di 1 Pot dan Cepat Berbuah"

Baik sobat,sebelum sobat langsung ke topik utama, setelah membaca judulnya saja sobat pasti sudah kebayang tanaman mangga dalam satu pohon buahnya beraneka ragam, wah keren. Ok sob tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini. Kalo kita bener bener menekuninya pasti tujuan kita akan tercape dan sukses.

Menjadikan tanaman mangga beraneka ragam buah dalam 1 pohon, merupakan hal yang menarik. Selain bisa di gunakan untuk hiasan teras rumah, bisa juga untuk menghemat lahan. Coba bayangin di depan teras rumah ada 5 pohon mangga yang berjejer, apalagi rumahnya di area perumahan yang serba sempit , kaya hutan dong, maka dari itu saya anjurkan sobat,untuk membuat satu pohon beraneka ragam jenis buah mangga.

Bagai mana caranya,,,?

Untuk menuju semua itu saya akan melakukan dengan cara menyambung pucuk tanaman.

Kita langsung saja ke langkah langkah membuat variasi tanaman mangga,

Langkah,
         1. Menyiapkan Bibit Utama
                    Tanaman Mangga

Disini yang saya maksudkan menyiapkan bibit utama adalah, membuat atao mencari bibit yang kokoh dan kuat juga subur untuk di jadikan bahan dasar pohon tanaman yang akan di variasikan. Sebaiknya sobat bisa mendapatkanya dari hasil tanam biji yang di semaikan dalam pot.
dwisangpetani.blogspot.com


Kenapa harus dari biji,.?

Karena kalo dari hasil persemaian biji biasanya identik dengan , menghasilkan akar kekar, Batang yang kuat dan biasanya tumbuh dengan cabang banyak. Adapun penyemaian bijinya sebaiknya sobat menggunakan pot terlebih dahulu, Supaya memudahkan sobat untuk menyambung pucuk tanaman mangga tersebut. Kita lanjutkan ,

Langkah,
       2. Menyambung Pucuk Tanaman
                           Mangga

Setelah sobat sudah menyiapkan tanaman pokoknya, langkah berikutnya adalah dengan menyambungkan pada pucuk cabang tanaman mangga. Caranya sebagai berikut,

Siapkan calon pucuk mangga yang mau disambungkan. Sobat bisa memilih pucuk tanaman mangga jenis apa saja , dengan catatan pohonnya sudah pernah berbuah. Kenapa..? bertujuan apabila nanti sudah di sambung hasilnya cepat berbuah. Sebelum sobat memotong pucuk pada tanaman mangga silahkan rompes dulu daun pada pucuk tersebut, dan tunggu sekitar 5 hari. Untuk tujuan merangsang pertumbuhan tunas baru pada pucuk yang mau di sambung.

Setelah 5 hari perompesan daun, silahkan sobat potong kira kira panjang 1 jengkal dari pucuk,
dwisangpetani.blogspot.com
Kemudian sobat bikin pangkal pucuk yang barusan di potong, di bikin runcing dua belah pihak,membentuk huruf V.
dwisangpetani.blogspot.com
Untuk meruncingkanya gunakan mata silet yang di bagi 2 ato bisa juga menggunakan kater yang tajem, dengan tujuan biar tidak meninggalkan serat pada siletan tersebut dan kambium bisa langsung nempel.

Selanjutnya sobat ambil tanaman utama yang mau di variasikan dan pada ujung kira kira 1 jengkal pada pucuk di potong membentuk bidang datar. Dan dengan menggunakan silet atau kater yang tajam,belah Batang yang barusan sudah di potong mendatar. Belah dengan kira kira kedalaman 2 cm.
dwisangpetani.blogspot.com
Setelah selesai , silahkan masukan pucuk yang sudah diruncingin dengan membentuk huruf V tersebut. Dan di usahakan menempel, apabila antara Batang utama dengan Batang sambungan berdiameter berbeda atau lebih besar maupun lebih kecil. Silahkan sobat tempelkan sebagian kiri saja atau kanan saja nanti sisi lain mengikuti.
dwisangpetani.blogspot.com
Setelah sudah di jepitkan, ikatlah dengan tali plastik yang di buat dengan plastik es yang di belah menjadi 2 atau 3 bagian dan ikatkan dengan maksimal kencang.
dwisangpetani.blogspot.com
Setelah selesai, tutuplah dengan plastik es lilin dari ujung sampe menutupi daerah sambungan.
dwisangpetani.blogspot.com
Bertujuan untuk mengurangi penguapan yang di sebabkan oleh sinar mata hari. Letakan tanaman pada tempat yang teduh dan tidak terkena sinar matahari langsung, untuk mencegah penguapan yang disebabkan oleh matahari,sehingga layu dan akan mati.

Setelah kira kira 1 bulan maka akan tumbuh tunas baru dan biarkan selama 4 hari , baru tutup plastik es di buka.
dwisangpetani.blogsepot.com

Berlaku juga untuk cabang cabang utama yang lain, sobat bisa menyambung dengan jenis mangga yang berbeda.

Setelah kurang lebih 6 sampai 7 bulan sobat bisa memindahkan ke teras halaman rumah dan menanam langsung ke tanah yang sudah di suburkan,
dwisangpetani.blogspot.com

      3. Bagaimana Agar Tanaman 
             Mangga Cepat berbuah..?

Pada umumnya tanaman mangga hasil setek atau okulasi dan sambung pucuk bisa berbunga dan menghasilkan buah , sekitar umur 2 sampai 3 tahun. Dan itu juga tergantung perawatan juga pemupukanya.
Tanaman Mangga Cepat berbuah,bisa di lihat dari struktur lingkungan dan kandungan unsur hara juga air yang ada pada tanah tersebut, karena kalo Kandungan air yang sangat banyak justru akan menghasilkan daun yang rindang, lain halnya jika air sedikit bisa merangsang pertumbuhan bunga.

Adapun tanaman mangga agar cepat berbuah sobat bisa mengasih pupuk NPK, sejak dari umur 4 bulan habis penanaman dengan aturan 1 bulan sekali dengan paduan 1 genggam pupuk NPK perbulanya. Dan untuk 5 bulan sekali dalam diameter lingkaran 7,5 cm digali mengelilingi tanaman dengan kedalaman lutut orang dewasa. Lalu galian tersebut di isi dengan pupuk kandang dengan campuran kompos perbandingan 2 : 1 , atau lebih bagusnya lagi di tambahkan pupuk organik yang sudah siap pakai, kemudian di urug kembali dan 2 hari sekali di siram. Lebih jelasnya lagi tentang pupuk organik, sobat bisa baca "Cara Sukses Membuat Pupuk Organik"

Kemudian 3 bulan setelah penggalian, sobat bisa memberi jalan alternatif dengan cara,
dwisangpetani.blogspot.com


  • 1. Pruning atau pemangkasan daun, sobat bisa menggundulkan daun dan sisain sedikit untuk penyerapan sinar matahari dalam penyempurnaan pengolahan makanan. Pemangkasan ranting yang tidak sehat atau sudah tidak berproduksi tunas. Bertujuan untuk memfokuskan zat makanan yang akan memproduksi bunaga dan buah. Kalo langkah ini tidak manjur silahkan lakukan dengan langkah ke 2.



  • 2. Setresing air atau tidak menyiram. Dilakukan dengan cara menyetop penyiraman dalam jangka waktu tertentu sehingga tanah bener bener kering. Dan kemudian serentak siram dengan air sampai menggenangi akar atau hingga tanah jenuh dengan air. Dengan tujuan memanipulasi tanaman mangga tersebut, seperti habis kemarau turun hujan dan pada musim hujan mangga akan mengeluarkan bunganya. Kalo tidak manjur lagi cara ke 3..dan seterusnya sampe cara ke 5.



  • 3. Mengerat kulit dengan cara membentuk lingkaran gelang. Sobat bisa mengerat pohon mangga dengan cara memutar. Di kerat kira kira 2 jengkal dari permukaan tanah. Tujuannya adalah untuk menghambat sari sari makanan hasil fotosintesa dan akan menumpuk, yang bisa di harapkan menjadi bunga dan berbuah.



  • 4. Mengerok atau mecacak kulit kayu sampai tandas menggores kayu tersebut. Fungsinya sama seperti pembahasan no 3.



  • 5. Mengikat erat pohon dengan kawat sekencang kencangnya , bertujuan untuk menghambat pembuluh floem dalam mentranspor hasil fotosintesa dan mengumpul pada Batang dan menghasilkan buah.

     4. Memberi Pupuk Kimia

Dan bisa juga untuk fariasi tanaman mangga biar cepat berbuah dengan cara mengasih pupuk kimia.
dwisangpetani.blogspot.com
Seperti,"
Potasium klorat (kcl o3), memicau tumbuhnya bunga.

NAA (naphthyl acetic acid) ,memicau pembangunan yang serempak pada pohon mangga. Pengaplikasiannya dengan cara di semprot kan ke seluruh tanaman terutama pada setomata daun.

ASIUM, tujuannya untuk merangsang pertumbuhan sel pembentukan bunga dan buah mencegah gugur daun dan buah.

Gibberelin , membuat tanaman berbunga Sebelum waktunya,membuat buah besar dan tanpa biji.

Demikian dulu " Tips variasi Tanaman Mangga Lain Jenis dalam 1 Pohon dan Cepat Berbuah." Untuk lebih jelasnya lagi silahkan sobat bertanya dan isi komentar di bawah.

Jangan lewatkan juga, "Budidaya Tanaman Anggur dengan Pot Berbuah lebat".

Sekian dulu ,sampai jumpa di artikel dwisangpetani berikutnya....apa kabar..."SUKSES"

Komentar

  1. Luar biasa!
    Lengkap banget gan artikelnya.
    Jadi kepikir mau nanam sendiri, soalnya isteri saya juga suka mangga!
    Maju terus, gan!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sori gan baru bales..paket habiss..heheee..makasih gan, dukunganya, silahkan di coba gan, kalo belum jelas tanya aja sama saya..sukses gan

      Hapus
  2. Thanks gan ilmu menanam nya siapa tau bermanfaat kelak hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Makasih kembali gan,,ok gan semoga selain jadi pembloger sukses..besok agan punya perkebunan yang sukses, amin

      Hapus
  3. Kok keren yah, ga nyangka kalau ada trik bertani seperti ini, trnyata berbagai jenis mangga bs digabung dlm satu pohon dgn disambung2 begitu...

    Smoga dgn tutorial ini jd dpt menambah pengetahuan para petani di Indonesia agar dpt kreatif saat bertani :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ia..gan silahkan menycoba gan ...smoga perkebunan dan pertanian indonesia smakin maju ya gan makasih kunjungannya gan

      Hapus
  4. Bermanfaat sekali nih mas. Bisa buat percobaan ketika liburan nanti. Terima kasih infonya :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sory, baru bales"tadi malem ketiduran gan, ia gan silahkan di coba, kalo ada kendala apa apa jangan segan segan di pertanyakan pada saya,

      Hapus
  5. stlh 6 ato 7 bln bisa dipindahkan ato tanam langsung mksdnya gmn gan, dipotong dr mananya ? batang utama ato btg sambungannya ? mksh sblmnya....

    BalasHapus
    Balasan
    1. Maksudnya,,setelah umur, sambung pucuknya mas, kan tadinya ada di pot, setelah mas' sudah nyambung semua' dengan aneka ragam jenis tanaman mangga yang lain, setelah usia sambung pucuk mencapai 6-7 bulan, siap utuk di tanam di lahan lepas,,seperti pekaranhan, teras rumah,,bahkan di kebun..gitu..mas

      Hapus
  6. tipe pertumbuhan tiap jenis mangga kan beda gan ada yg cpt besar ada yg lama tumbuhnya.
    pastinya lbh sip kombinasi dg tipe tumbuh yg sama ato miriplah
    saya pngn kombinasi mahatir irwin golden queen yuwen dan mangga kelapa
    apa kira2 cocok itu?
    thnk gan.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Memang pertumbuhanya lain mas, tapi nanti kalo sambungannya jadi, masing masing batang menyesuaikan,kok gan, bedanya" ada yang sudah buah duluan, dan ada yang belum, biasanya karena umur bibitnya berbeda.

      Hapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Luar Biasa Tanaman Srikaya Tinggi 2 Jengkal Sudah Berbuah

Panen jengkol

Tips Menanam Tomat di Musim Hujan dengan Media Polybag